Apa jadinya olah raga bola basket dicampur dengan genre endless runner? Ya, itulah yang ingin coba disampaikan oleh pengembang RenRen Games USA melalui game terbarunya yang berjudul NBA Rush. Game untuk perangkat mobile berbasis iOS ini baru saja dirilis pada tanggal 16 Januari 2014 kemarin di App Store.
Gamer disini akan memainkan karakter dari para pemain profesional bola basket NBA. Bergabung untuk mengalahkan para alien yang mencoba ingin menguasai bumi. Tidak dengan genre sport seperti game-game yang lain dalam mengangkat tema bola basket, melainkan dengan genre endless runner yang unik dilengkapi dengan aksi keren didalamnya.
Ada terdapat 90 pemain dari total 30 tim NBA dalam game NBA Rush ini. Kalian bisa menggunakan skill spesialnya masing-masing atau bahkan menggunakan slam dunk untuk mengalahkan para alien tersebut. Bagi Kotakers yang tertarik dengan gameplay unik ini, game mobile NBA Rush bisa Kotakers unduh secara gratis di App Store.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar